Kota Semarang (Humas) – Rabu (24/01/2024), Kelompok Kerja Guru (KKG) PAI Kecamatan Semarang Selatan menggelar Pelantikan Pengurus KKG PAI Periode 2024-2028 di SD Islam Gergaji Semarang.
21 GPAI yang masuk dalam kepengurusan tersebut dilantik oleh Sapto Legowo selaku Plt. Korsatpen Kecamatan Semarang Selatan.
“Selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik, dan mudah-mudahan dimudahkan dalam semua pelaksanaan program kerjanya, serta kedepannya KKG PAI Kecamatan Semarang Selatan semakin baik dan semakin sukses,” ujar Sapto selepas melantik.
Acara pelantikan dihadiri pula oleh Pengawas PAI Kankemenag Kota Semarang H.M. Faojin dan Pengurus K3S Sopingah. Pelantikan juga turut disaksikan GPAI se-Kecamatan Semarang Selatan.
Pada kesempatan itu, H. M. Faojin dalam sambutannya berharap, kepengurusan yang baru, mampu membawa perubahan yang lebih baik, menjadikan KKG PAI sebagai wadah komunikasi dan dakwah yang mampu memberikan banyak manfaat bagi GPAI khususnya, dan seluruh masyarakat umunya.
“Semoga kepengurusan yang baru lebih semangat dan mampu memunculkan kreasi baru, dan siswa-siswi unggul dalam ajang lomba MAPSI (Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami),” tutur H. M. Faojin.
Setelah acara pelantikan, kegiatan dilajutkan dengan Rapat Kerja Kepengurusan tahun 2024. Khoirul selaku ketua terpilih memohon dukungan dan doa restu, program kerja yang disusun untuk satu tahun kedepan bisa dilaksanakan dengan maksimal. “Mohon bimbingan, arahan, dukungan, dan kerjasamanya. Program kerja yang dipersiapkan dengan matang dan terkoodinir ini, semoga bisa terealisasi dengan baik dan lancar,” imbaunya.(Khoirul Huda/Faojin/Nba)