Kota Semarang (Humas) – Ahmad Farid selaku Kakankemenag Kota Semarang memberikan pembinaan dalam kegiatan Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) yang diselenggarakan di SDI Al Azhar 14 Kec. Banyumanik, Rabu (10/01/2024).
Kepada GPAI Kota Semarang, Farid menandaskan, pentingnya melandasi setiap pelaksanaan tugas dengan niat beribadah. “Bekerja yang dilandasi ibadah, insya Allah akan membawa berkah. GPAI yang mengajar dengan baik, sama dengan berjihad di jalan Allah SWT,” tuturnya.
Farid berujar, jika perserta didik menguasai ilmu agama maka, akan terbentuk warga negara yang cerdas dan berakhlak mulia di masa depan.
Ia mengingatkan, pentingnya inovasi dan kreativitas GPAI dalam menjawab tantangan keterbukaan informasi saat ini. “Dengan tantangan zaman yang semakin kompleks maka, GPAI musti inovatif dan kreatif, sehingga pembelajaran agama menarik di mata siswa, dan mampu menjadi bekal rohani/mental peserta didik dalam menghadapi tantang zaman,” katanya.(Wakidi/Nba)