Semarang – Jumat (8/9/2023), pengurus dan anggota DWP Kankemenag Kota Semarang, mengadakan perjalanan ke Merapi Garden yang berlokasi di Desa Samiran, Kec. Selo, Kab. Boyolali.
Menggunakan armada minibus, rombongan yang terdiri dari kurang lebih 20 orang tersebut, berangkat pada Jumat pagi, pukul 07.30 waktu setempat dari Kantor Kementerian Agama Kota Semarang.
Tujuan kegiatan ini dalam rangka mempererat hubungan antar anggota dan memperkokoh organisasi. Demikian disampaikan Cholidah Hanum selaku Sekretaris DWP Kankemenag Kota Semarang.
“Melalui kegiatan ini, kita bisa saling bersilaturahmi dengan sesama anggota dan pengurus Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama Kota Semarang, menjadi lebih kenal, sehingga harapannya bisa mempererat hubungan dan kekeluargaan DWP, sehingga organisasi ini menjadi lebih solid,” tuturnya.
“Dengan soliditas yang baik, diharapkan DWP akan menjadi organisasi yang mampu menunjukkan eksistensi dan kemanfaatannya, baik internal maupun eksternal,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Hanum menerangkan alasan pemilihan Merapi Garden sebagai tujuan wisata kali ini. “Lokasinya yang berada di Kabupaten Boyolali, tidak terlalu jauh dari Kota Semarang, sehingga pas untuk tujuan mengakrabkan antar anggota DWP. Sengaja kami pilih minibus, agar selama perjalanan kami bisa saling bertegur sapa, bercengkrama, sehingga bisa lebih mengenal. Kalau sudah akrab, harapannya pada pertemuan atau kegiatan selanjutnya memiliki ketertarikan untuk mengikutinya, karena bisa saling melepas rindu dengan sesama anggota DWP,” ujarnya.
“Selain itu, Merapi Garden merupakan taman bunga di Boyolali yang berada di sela-sela Gunung Merapi dan Gunung Merbabu, sehingga udaranya sejuk dan pemandangannya memukau. Refreshinglah pokoknya,” sambungnya.
Pernyataan ini dibenarkan oleh Yustina Herawati, salah satu anggota DWP Kankemenag Kota Semarang. “Jalan menuju Merapi Garden sangatlah menyenangkan. Selama di perjalanan, kami disuguhi dengan pemandangan pepohonan yang rindang dan area persawahan di kedua sisinya,” ungkapnya.
“Sesampainya di Merapi Garden, kami bisa menikmati beragam bunga, buah-buahan, dan juga sayuran. Kami juga bisa menikmati kemegahan Gunung Merapi sambil duduk di gazebo yang telah disediakan, sembari bercerita dengan anggota DWP lainnya, sehingga lebih akrab,” pungkasnya.(Rus/NBA)