
Kota Semarang (Humas) – Kakanwil Kemenag Prov. Jateng, Saiful Mujab berpesan kepada jemaah calon haji (calhaj) untuk senantiasa menjaga niat ibadah haji yakni, hanya beribadah untuk mendapat ridho Allah SWT.
Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan Bimbingan Manasik (Bimsik) Haji Tingkat Kecamatan Pedurungan Tahun 1446 H/2025 M yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Pedurungan, Minggu (20/4/2025).
Pesan lain yang disampaikan Saiful Mujab agar calhaj senantiasa menjaga kesehatan, pola makan dan berolahraga ringan. “Tidak perlu lari, cukup latihan jalan 2-3 km setiap hari,” tuturnya.
Lebih lanjut, Kakanwil Kemenag Prov. Jateng menerangkan tentang jenis layanan yang akan diberikan oleh Pemerintah Indonesia kepada jemaah haji Indonesia, mulai keberangkatan dari tanah air hingga kembali lagi ke Indonesia.
Saiful Mujab menginformasikan, guna memberikan kenyamanan dan percepatan layanan kepada calhaj, sebagaimana tahun sebelumnya, di tahun ini layanan fast track haji Indonesia juga diberikan di beberapa embarkasi, salah satunya Bandara Adi Soemarmo Solo.(Nba)