Kota Semarang (Humas) – Senin (21/10/2024), dalam acara Pisah Sambut Kakankemenag Kota Semarang dan Ketua DWP yang digelar di aula kantor, dalam sambutan perdananya di wilayah kerja barunya, Muhtasit mengimbau soliditas dan sinergitas dari jajarannya dalam pencapaian tusi layanan Kemenag. “Tidak ada kesuksesan pribadi, dibutuhkan keterlibatan dan kerjasama yang baik dari semua lini yang ada di kantor ini,” ujar Kakankemenag Kota Semarang yang baru saja dilantik pada 17 Oktober lalu.
Sebelumnya Muhtasit berdinas di Kankemenag Kab. Semarang, selama kurang lebih 1 tahun. Pada pertengahan Oktober 2024, ia mendapat mandat untuk melanjutkan estafet kepemimpinan Ahmad Farid di Kankemenag Kota Semarang.
Muhtasit memiliki mimpi besar agar Kota Semarang menjadi barometer bagi Kankemenag Kab/Kota lainnya. “Kemenag Kota Semarang berada di ibukota Provinsi Jawa Tengah, saya yakin dengan SDM yang berkualitas, Kota Semarang mampu menjadi contoh bagi Kankemenag Kabupaten/Kota lainnya, meskipun dengan kompleksitasnya,” ujarnya.
Kegiatan ini juga dihadiri Kasubbag TU, Kasi, dan Gara dari Kankemenag Kota Semarang dan Kab. Semarang, serta Kepala Madrasah Negeri, Kepala KUA, Ketua KKM, Ketua IGRA, Pengurus dan Anggota DWP di lingkungan Kankemenag Kota Semarang.(Faiq/Nana/Nba)