Kota Semarang (Humas) – Kamis (23/05/2024), SMP Islam Tunas Harapan menggelar Wisuda Tahfidhul Quran bagi 44 siswa, di Gedung Semeru Balai Bahasa, Jl. Elang Raya No. 2 Kel. Mangunharjo Kec. Tembalang Kota Semarang.
Kepala SMP Islam Tunas Harapan menerangkan, sekokah yang dipimpinnya dibawah naungan Yayasan Al Muhajirin Tulus Harapan yang berdiri 2011. Ia menambahkan, kegiatan Wisuda Tahfidhul Quran kali ini merupakan bagian dari rangkaian Milad Yayasan ke-32.
H.M. Faojin selaku Ketua Pokjawas PAI Kemenag Kota Semarang juga turut hadir. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi atas gelaram tersebut. “Apresiasi yang luar biasa kepada SMP Islam Tunas Harapan yang terus mengawal kegiatan keagamaan siswa, utamanya terkait dengan pengembangan tahfidhul quran. Mudah-mudahan ini bisa menjadi investasi kita di dunia dan akhirat, sehingga akan melahirkan para generasi Alquran, sebagaimana tema wisuda kali ini, Mengukuhkan Generasi Berkarakter Qurani dan Berakhlakul Karimah,” tuturnya.
Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada Pengurus Yayasan Al Muhajirin Tulus Harapan yang telah berhasil memwisuda 44 siswa SMP Islam Tunas Harapan dengan capaian yang luar biasa, diantaranya, hafal 7 juz sebanyak 1 anak, hafal 5 juz dan 3 juz masing-masing sebanyak 4 anak, hafal 2 juz sebanyak 19 anak, dan hafal 1 juz sebanyak 16 anak.
Selanjutnya, Faojin berpesan, sekolah selalu berupaya meningkatkan kolaborasi dengan semua pihak, baik guru, siswa, dan wali muris. “Semua pihak harus ikut mengambil peran,” ujarnya.
Menurutnya, pembelajaran tahfidzul quran memiliki tantangan yang luar biasa, diantaranya siswa mempunyai handphone yang tentu saja berpotensi mengganggu konsentrasi dan semangat siswa untuk menghafal Alquran, ada pula beragam game online yang juga memiliki potensi serupa.
“Jika semua pihak kompak bergerak bersama, insya Allah semua tantangan bisa dilalui dengan mudah, dan kesusksesan akan lebih mudah diraih. Capaian ini harus diistiqamahkan, syukur kalau bisa ditingkatkan,” tandasnya.(Nba)