Kota Semarang (Humas) – Kemenag Kota Semarang bersama Penyuluh Agama Islam selaku Satgas Halal, bersinergi dengan PKK Kota Semarang dalam rangkaian Gebyar 10 Program Pokok PKK Tahun 2024, kembali memberikan Layanan Sertifikasi Halal Gratis (Sehati) di beberapa kecamatan di Kota Semarang.
Pada 7 Juli 2024, Layanan Sehati digelar di Kecamatan Pedurungan yang berlokasi di Jl. Kompak Kel. Gemah. Penyuluh yang turut hadir dalam layanan tersebut diantaranya, Syafi’atun, Fadliilatul Mu’allimah, M. Maskuri, Ragil Santoso, Sapto Widodo, dan Khoirul Amin.
Masih di tanggal yang sama, Layanan Sehati juga diberikan di Lapangan Bangetayu Kec. Genuk oleh Varida indah, Sholihul, dan Muslimin selaku Satgas Halal.
Sedangkan pada Minggu (14/07/2024), Layanan Sehati dibuka di SMK Jateng, Kec. Semarang Utara (Semut). Para penyuluh yang hadir yakni, Sarah Nur Aida, Budi Cahyono, Ahmad Sidik Setiawan, Sapto Widodo, Sari Luthfiyah, Sri Sundari, dan Zumroni.
Di tempat berbeda, Ahmad Farid selaku Kakankemenag Kota Semarang menyampaikan terima kasih kepada para Satgas Halal yang telah memberikan layanan kepada masyarakat meskipun di hari libur. Tak lupa, Farid juga menyampaikan apresiasi kepada Kepala KUA setempat yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan kegiatan.
“Terima kasih kepada para Penyuluh Agama Islam Kemenag Kota Semarang. Meski hari libur, tetap menyempatkan diri dan waktunya untuk memberikan layanan konsultasi dan pendaftaran Sertifikasi Halal, mendekatkan layanan Kemenag kepada Pelaku Usaha dan masyarakat yang membutuhkan,” ujar Farid.
“Terima kasih pula kepada Kepala KUA Kecamatan yang sudah berkoordinasi bersama Satgas Layanan Jaminan Produk Halal atau JPH Kemenag Kota Semarang pada kegiatan tersebut,” imbuhnya kepada Syamsuri selaku Kepala KUA Kec. Pedurungan, Mustaghfirin selaku Kepala KUA Kec. Genuk, dan Mochammad Shiddaquddin Basya selaku Kepala KUA Kec. Semarang Utara.(Ch/Nba)