Kota Semarang (Humas) – Kementerian Agama Kota Semarang melalui Penyelenggara Katolik, mengadakan kegiatan Bimbingan Keluarga Bahagia Sejahtera Katolik di aula kantor setempat, Selasa (20/02/2024).
Bimbingan Keluarga Sejahtera tersebut diikuti oleh 35 peserta, terdiri dari Guru Katolik berjumlah 24 orang, Penyuluh Agama Katolik nonPNS 7 orang, dan peserta lainnya merupakan ASN Kemenag Kota Semarang.
Kegiatan tersebut, dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Semarang, Ahmad Farid, yang dalam sambutannya, memberikan tips bagaimana cara hidup bahagia dan sejahtera dalam berkeluarga, yakni mengawalinya dengan proses pembinaan di lingkup keluarga. “Banyaknya kasus perceraian yang terjadi dapat kita minimalisir, salah satunya dengan menjaga nilai-nilai keharmonisan dalam rumah tangga,” terang Ahmad Farid.
Dalam kesempatan itu, Farid juga mengucapkan terima kasih kepada peserta kegiatan, yang telah meluangkan waktu untuk hadir dan mengikuti kegiatan, disela-sela aktivitasnya dalam memberikan pelayanan kepada umat.
Selaku tuan rumah, Ignatius Wawan selaku Penyelenggara Katolik Kemenag Kota Semarang menuturkan, Kementerian Agama merupakan leading sector dalam mewujudkan keluarga bahagia sejahtera, dan hal ini tertuang dalam satu misinya.
Ia berharap, melalui kegiatan Bimbingan Keluarga Bahagia Sejahtera Katolik, mampu menginspirasi peserta kegiatan untuk bisa menjadi role model dalam upaya mewujudkan keharmonisan berkehidupan di masyarakat.
“Keluarga bahagia, tentunya harus dimulai dari pencerminan sikap kita terhadap keluarga terlebih dahulu, agar nantinya dapat dijadikan contoh keteladanan yang baik, sebelum melakukan proses penyuluhan,” pungkas Wawan.(Faiq/Nana/Nba)