Semarang, Senin (12/9/2022) Nadzib Kepala MIN Kota Semarang menginformasikan kepada keluarga Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang atas prestasi yang telah berhasil diraih oleh peserta didiknya pada ajang Semarang Pencak Silat Open Championshiop (SPOC) Tingkat Nasional Tahun 2022. Informasi ini ia sampaikan melalui whatsapp group Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat. “Alhamdulillah 15 delegasi dari MIN Kota Semarang semuanya meraih prestasi dalam ajang Pencak Silat Tingkat Nasional,” tuturnya.
Ia menuturkan, kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 hari (9-11 September 2022) di Gelanggang Olah Raga (GOR) Universitas Semarang (USM).
Lebih lanjut ia menuturkan, raihan 15 medali tersebut terdiri dari 5 medali perak dan 10 medali perunggu. “5 medali emas berhasil diraih oleh Elysa Fatmawati untuk Kelas BB 32-34 Kg Putri, Gaitsha Rizka Khalila untuk Kelas BB 38-40 Kg Putri, Bilqis Izzaturhajar Yusroni untuk Kelas Under 3 Putri, Talita Azariya Rofa Elwahid pada Kelas BB 28-30 Kg Putri, dan Putri Nur Laila untuk Kelas BB 30-32 Kg Putri,” terangnya.
“Sedangkan untuk medali perunggu diraih oleh Khansa Vandalika untuk Kelas BB 32-34 Kg Putri, Almaira Zivanna Quinza untuk Kelas BB 46-48 Kg Putri, Fiona Juniar Putri untuk Kelas BB 28-30 Kg Putri, Kaylafijry Aretha Fathin untuk Kelas BB 40-42 Kg Putri, Alban Juniar Putra untuk Kelas BB 36-38 Putra, M. Azzam Aushof Al Karim untuk Kelas BB 30-32 Kg Putra, Ahsan Azizi Yusroni untuk Kelas Under 1 Putra, Maher Zein Al Karim untuk Kelas BB 26-28 Kg Putra, Cindi Oktavia untuk Kelas BB 28-30 Kg Putri, dan Syaluuna Amira Nadhifa untuk Kelas BB 32-34 Kg Putri,” sambungnya.
Informasi ini pun langsung mendapat tanggapan positif dari ASN Kankemenag Kota Semarang. “Alhamdulillah,” ujar Nanik Zulfa Penyuluh Agama Islam Fungsional.
“Selamat Pak Nadzib, barokallah,” ungkap Junaedi Kepala MAN 2 Kota Semarang.
“Selamat dan Sukses untuk delegasi MIN Kota Semarang,” ungkap Sriwahyuningsih Penyuluh Agama Kristen.
Semua berharap, prestasi ini dapat memantik madrasah lain untuk mencetak prestasi pada ajang lainnya baik akademik maupun nonakademik.(NBA)