Semarang, Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Buddha (KKG PAB) Kota Semarang tidak hanya sekedar menjalankan tugas dalam memberikan pembinaan mental atau rohani kepada peserta didik, tetapi juga ikut mendukung dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah-sekolah dalam binaannya.
SD Kuncup Melati merupakan salah satu sekolah gratis yang telah berdiri sejak tahun 1950. Sekolah yang beralamat di Jalan Gang Lombok Nomor 60 Semarang tersebut memiliki visi sekolah ini adalah menjembatani kesenjangan sosial budaya masyarakat lewat pendidikan demi mewujudnya putra-putri bangsa yang cerdas dan berbudi luhur, serta memiliki wawasan kebangsaan Indonesia. Sedangkan misi SD Kuncup diantaranya adalah memberikan pendidikan yang baik dengan tanpa memungut biaya pendidikan bagi anak- anak yang tidak berkemampuan secara ekonomi atau sekolah gratis, serta menumbuhkan pribadi-pribadi yang peduli dan mencintai diri sendiri, sesama, keluarga, bangsa dan negara.
Untuk itulah, dalam rangka pelaksanaan salah satu misi sekolah, SD Kuncup Melati juga ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program sejuta vaksin yang telah ditetapkan Menteri Agama, yang telah dilaksanakan pada akhir Januari lalu. Dalam pelaksanaan program vaksinasi tersebut, SD Kuncup Melati bekerja sama dengan Puskesmas Poncol dan beberapa sekolah lainnya.
Kegiatan ini tentu tak luput dari pengawasan KKG PAB, dan mereka pun turut serta ikut membantu pelaksanaan vaksinasi dimaksud.
Daryono, PAB Kota Semarang melaporkan kepada Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang bahwa ia dan PAB lainnya yang tergabung dalam KKG PAB telah melaksanakan tugas dalam rangka percepatan vaksinasi bagi masyarakat yang dilaksanakan di SD Kuncup Melati pada bebera waktu lalu.
“Pak Kasubbag, kami melaporkan bahwa KKG PAB pada Januari lalu telah membantu pelaksanaan vaksinasi di SD Kuncup Melati. Waktu itu target vaksinasi adalah 250 peserta,” lapor Daryono yang disampaikannya di ruang Kerja Kasubbag TU pada Rabu (20/4/2022).
“Kami ikut terjun membantu pelaksanaan vaksinasi di beberapa tempat ibadah di Kota Semarang, salah satunya di Vihara Tanah Putih, yang telah berlangsung pada 13 April lalu,” imbuhnya.
“Jika Kemenag Kota Semarang memiliki program vaksinasi, kami KKG PAB akan siap membantu,” ujarnya.
Rachmad Pamudji selaku Kasubbag TU Kemenag Kota Semarang menyampaikan apresiasinya dan mengimbau kepada KKG PAB agar tidak berhenti dalam memberikan kiprahnya baik dalam tugas kedinasan maupun kegiatan sosial budaya lainnya.(Daryono/NBA)