Kota Semarang (Humas) – Seksi Bimas Islam Kankemenag Kota Semarang menggelar kegiatan Seleksi Penyuluh Agama Islam Award Tahun 2024 di Aula Kankemenag Kota Semarang, Selasa (23/04/2024).
Kompetisi tersebut diikuti oleh Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) dan Penyuluh Agama Islam Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Kemenag Kota Semarang.
Pertandingan berlangsung cukup seru, masing-masing peserta mengusung tema kekinian yang bersinggungan langsung dengan fenomena saat ini yang ada di masyarakat.
Sumari selaku Kasi Bimas Islam menerangkan, ketiga juri berasal dari eksternal Kemenag Kota Semarang. “Kami berharap, para pemenang nantinya menjadi wakil dari Kota Semarang yang akan maju ke tingkat provinsi. Oleh karena itu, kami menunjuk tiga juri yang berasal dari luar Kemenag Kota Semarang, dengan tujuan menjaga independensinya,” terangnya.
Dari seluruh peserta, delapan diantaranya ditetapkan sebagai peserta terbaik yakni, Varida Indah Rahmawati untuk kategori Peningkatan Literasi Alquran, Laylatul Undasah untuk kategori Pendamping Kelompok Rentan, Syafi’atun untuk kategori Kesehatan Masyarakat, Widodo untuk kategori Pemberdayaan Ekonomi Umat , Siti Wachidah untuk kategori Penegakan Hukum, Karsidin untuk kategori Pelestarian Lingkungan, Hasanah Hidayah untuk kategori Metode Penyuluhan Baru, dan Syarif Hidayatullah untuk kategori Penguatan Moderasi Beragama.
“Ada delapan kategori yang menjadi tema perlombaan, dan dari masing-masing kategori, dipilihlah yang nilainya tertinggi sebagai peserta terbaik. Semoga kedelapan pemenang ini bisa menorehkan prestasi di tingkat provinsi dan juga nasional,” pungkasnya.(Nana/Nba)