Semarang – Pentingnya kecerdasan petugas haji dalam memotret kondisi di lapangan, merupakan salah satu pesan yang ditekankan oleh Ahmad Farid kepada petugas haji Kankemenag Kota Semarang.
Selaku Kepala Kantor, Ahmad Farid menyampaikan pesan tersebut dalam kegiatan Pelepasan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter dan Arab Saudi Kankemenag Kota Semarang Tahun 1444 H/2023 M, yang digelar di aula, Senin (15/5/2023).
“Kombinasi antara ketentuan dan kebijakan, menjadi kata kunci keberhasilan dalam melaksanakan tugas melayani jamaah haji,” tuturnya.
“Ketentuan harus diadaptasi ketika petugas haji memotret kondisi di lapangan sehingga tidak normatif, petugas perlu mengambil keputusan cepat berdasarkan pertimbangan sosial dan logika, agar masalah yang ada segera terselesaikan,” imbuhnya.
Menurutnya, setiap tahun problematika pelaksanaan ibadah haji selalu berbeda. “Persoalan ibadah haji dari tahun ketahun semakin dinamis, adakalanya petugas harus mengambil keputusan dengan cepat, tetapi tetap terukur dan taktis,” ungkapnya.
Selain itu, Ahmad Farid juga menyampaikan 3 prinsip yang perlu dilakukan oleh petugas haji.(NBA)