Semarang, MI Darul Ulum Ngaliyan patut menjadi madrasah yang patut diperhitungkan di Kota Semarang, demikian disampaikan oleh Mafruhatun selaku Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang. Hal ini disampaikannya melalui pesan whatsapp kepada pewawancara, Senin (4/7/2022).
“MI Darul Ulum dalam beberapa waktu lalu berhasil meraih kejuaraan dalam Lomba Cerdas Tangkas Pramuka Kwarcab Kota Semarang,” tuturnya.
“Mereka berhasil meraih juara 1 Siaga Putri, dan juara harapan 2 untuk Siaga Putra,” terangnya.
Lebih lanjut, Mafruhatun menjelaskan, kegiatan Lomba Cerdas Tangkas Pramuka (LCTP) diikuti oleh 16 Kwarran se-Kota Semarang, baik Siaga Putri maupun Putra.
“Pertandingan yang cukup sengit. Skor yang diperoleh masing-masing kwarran berdekatan. Sebagai juara 1 Siaga Putri, MI Darul Ulum mewakili Kwarran Ngaliyan memperoleh nilai 1400, sedangkan Kwarran Genuk sebagai juara 2 dengan nilai 1150, dan juara 3 dario Kwarran Gajah Mungkur sebanyak 1000 poin,” jelasnya.
“Untuk Siaga Putra, MI Darul Ulum Ngaliyan memperoleh skor 825 yaitu sebagai juara harapan 2,” imbuhnya.
Dalam pesan singkatnya pula, ia menyampaikan harapan, agar MI Darul Ulum terus melakukan evaluasi guna melakukan penyempurnaan-penyempurnaan. “Harapannya, madrasah terus berinovasi sehingga pada LCTP selanjutnya bisa tetap mempertahankan prestasi, bahkan lebih baik lagi,” pungkasnya.(Mafruhatun/NBA)