Kota Semarang (Humas) – Cholidah Hanum, Gara Zawa selaku Ketua UPZ Kemenag Kota Semarang, melaporkan estimasi peroleh zakat profesi tahun 2024 dari 352 ASN Kementerian Agama Kota Semarang selaku muzakki, yaitu sebesar Rp.841,9juta. Hal ini disampaikannya dalam acara Pentasyarufan Zakat Fitrah dan Zakat Profesi ASN Kemenag Kota Semarang yang digelar di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Semarang, Kamis (28/03/2024).
“Zakat profesi yang diterima UPZ setiap bulan dari ASN Kemenag Kota Semarang, semuanya akan diserahkan 100% ke Baznas Kota Semarang, barulah 5 hari sesudahnya, UPZ akan menerima pengembalian sebesar 70%nya, dan pengembalian inilah yang dikelola oleh UPZ Kemenag Kota Semarang,” terang Hanum.
Hanum menjelaskan, pengembalian yang diterima tersebut sebagian telah ditasyarufkan diantaranya dalam program P3KE, zakat produktif, dan Festival Ramadan Kemenag 1445 H/2024 M.
Masih dalam laporannya, Hanum mengungkapkan, pada Ramadan ini UPZ Kemenag Kota Semarang menerima titipan zakat fitrah dari ASN setempat sebanyak Rp.17.150.000,- dan zakat profesi sebesar Rp.167juta. “Untuk zakat fitrah, uang yang terkumpul kami wujudkan dalam bentuk beras sebanyak 1,028 ton beras yang kami kemas dengan ukuran 2,7kg/pak, sehingga ada 1.381 pak yang akan kami tasyarufkan kepada mustahik. Sedangkan untuk zakat profesi atau zakat mal, kami berikan kepada fakir-miskin dan fisabilillah, dengan nominal masing-masing dua ratus ribuan,” paparnya.
Tak lupa, pada kesempatan itu, Hanum menyampaikan apresiasi kepada para muzakki di lingkungan Kankemenag Kota Semarang. Serta memohon kepada Kakankemenag Kota Semarang untuk menyerahkan secara simbolis zakat tersebut kepada para penerima.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Ketua DWP kemenag Kota Semarang, Plt. Kasubbag TU, Kasi, Gara, perwakilan Kepala KUA, Ketua Pokjawas Madrasah dan PAI beserta perwakilan jajarannya, Ketua Pokjaluh beserta jajarannya, perwakilan guru madrasah dan GPAI, perwakilan ASN Kemenag Kota Semarang lainnya selaku muzakki, dan para mustahik.(Faiq/Nba)