Semarang, Ketua UPZ Kankemenag Kota Semarang, Cholidah Hanum menyampaikan, sinergi dan koordinasi antara BAZNAS Kota Semarang bersama UPZ Kankemenag Kota Semarang harus terus dan selalu dilakukan. Hal ini ia sampaikan dalam kegiatan bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kementerian Agama, yang digelar oleh DWP dan UPZ Kankemenag Kota Semarang di RA Perwanida 3, Jumat (20/1/2023).
“Ketika pentasarufan zakat oleh UPZ Kankemenag Kota Semarang, kami selalu melaporkan dan memberitahukan kepada BAZNAS Kota Semarang tentang kegiatan pembantuan pentasarufan zakat yang dikelola oleh UPZ. Alhamdulillah dalam kesempatan ini perwakilan pimpinan BAZNAS Kota Semarang yang kali ini diwakili oleh Bapak Labib dapat hadir,” tuturnya.
Ia menuturkan, dalam mengelola zakat, UPZ Kemenag Kota Semarang pun menyampaikan laporan secara tertulis kepada BAZNAS Kota Semarang. “Sebagai bentuk akuntabilitas pengelolaan UPZ, pasca kegiatan, kami laporkan secara tertulis beserta dokumen pendukungnya kepada pimpinan BAZNAS Kota Semarang,” terangnya.
Ia mengatakan, UPZ Kemenag Kota Semarang secara rutin berkala melakukan evaluasi atas kinerjanya. “Kami menyadari untuk meningkatkan kinerja perlu dilakukan perbaikan, untuk itu, secara rutin berkala kami melakukan evaluasi atas kinerja UPZ. Biasanya dalam rakor evaluasi, kami menghadirkan Kakankemenag Kota Semarang selaku penasihat, pengurus UPZ, dan perwakilan muzaki di lingkungan Kankemenag Kota Semarang,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, bantuan dari UPZ Kankemenag Kota Semarang diserahkan secara langsung oleh Kakankemenag dan Ketua DWP Kemenag Kota Semarang, serta pimpinan BAZNAS Kota Semarang kepada RA Perwanida 2, 3, dan 4, serta 7 guru nonPNS nonTPG pada RA dimaksud.
Hanum mengatakan, pemberian bantuan ini merupakan bagian dari kepedulian UPZ terhadap keluarga Kankemenag Kota Semarang. “Sebagaimana tagline UPZ Kankemenag Kota Semarang, We Care to Share. Kami peduli dan insya Allah kami akan selalu berbagi dengan keluarga besar ASN Kemenag Kota Semarang utamanya, dan masyarakat di lingkungan sekitar,” ungkapnya.(Hanum/NBA)