Semarang, Dalam rangka pengembangan website Kementerian Agama (Kemenag) Kota Semarang dan meningkatkan produktivitas penulisan berita, digelarlah kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) di Rumah Makan Apung Kampung Laut Semarang, pada Rabu (23/3/2022).
Kegiatan ini diikuti oleh pejabat struktural dan tim website Kankemenag Kota Semarang, sebanyak 30 peserta.
Rachmad Pamudji selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kankemenag Kota Semarang, dalam laporannya menuturkan bahwa kegiatan ini bersumber dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Sekretariat Jenderal (Sekjen) Kankemenag Kota Semarang Tahun Anggaran (TA) 2022.
Ia menuturkan pula bahwa ada 2 agenda kegiatan pada Rakor kali ini.
“Ada 2 agenda kegiatan pada hari ini, yaitu pengembangan website Kemenag Kota Semarang dan meningkatkan profuktivitas penulisan berita dari masing-masing unit kerja,” tutur Pamudji.
Pada kesempatan ini, ia mengimbau kepada unit kerja dan tim untuk saling bekerja sama guna terwujudnya website Kemenag Kota Semarang yang informatif.
“Saya lihat dalam website kita sudah membagikan perannya masing-masing layaknya sebuah tim dalam sepak bola, ada yang bertugas sebagai pemberi umpan, ada yang menggiring bola dan ada pula yang bertugas sebagai striker. Saya harapkan kerja sama ini terus terjalin dengan baik, sehingga kita bisa mengulang kejayaan yang pernah kita raih di tahun 2019,” ujar Pamudji.
Dalam kegiatan ini Kepala Kankemenag Kota Semarang, Mukhlis Abdillah juga berkesempatan memberikan pembinaan dan pengarahan kepada tim website agar website Kemenag Kota Semarang menjadi website yang proper.
Menambahkan apa yang telah disampaikan Kasubbag TU, Kepala Kankemenag Kota Semarang juga mengingatkan kepada tim website untuk meningkatkan kontribusinya dalam penulisan berita pada website Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Prov. Jateng.
Secara teknis, format pengembangan website Kemenag Kota Semarang dijelaskan secara detail oleh Arya Maulana selaku tim IT pada tim website yang juga berprofesi sebagai Pranata Komputer (Prakom) Kankemenag Kota Semarang.
Kegiatan dipandu apik oleh Dintha Muhammad Kurnia selaku Analis Humas dan Protokol Kankemenag Kota Semarang. (Mursyid/NBA)