MAN 2 Kota Semarang (Humas) – Seluruh siswa, guru, pegawai Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Semarang terlibat dalam Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM periode 2024-2025, Senin (7/10/2024). Acara mengusung konsep nuansa demokrasi dengan pendekatan digital yang unik, kreatif, karena pencoblosan menggunakan aplikasi on line.
Wakil kepala bidang humas Ahmad Riyatno menjelaskan “Setelah mengisi nama dan pasword di aplikasi maka akan muncul foto dua nama paslon ketua OSIM dan wakilnya yaitu pasangan urut satu Kamila-Ismail dan pasangan urut kedua yaitu Regita-Enggar kemudian kita tinggal mengklik memilih di antara dua pasangan yang ada di layar aplikasi” Kedua paslon ketua OSIM dan wakilnya baik dan berkualitas karena sudah melewati beberapa tahapan sebelum pencoblosan termasuk sesi wawancara tegas Ahmad
Muhammad Saiful Mujahidin pembina OSIM sekaligus pendamping pelaksanaan Pemilos menuturkan “Perolehan suara terbanyak Pemilos adalah Regita Putri Nugraha dan Muhammad Haidar Enggar Jati (Regita-Enggar) dengan perolehan suara 702 “ Alhamdulilah acara Pemilos dapat berjalan dengan lancar dan sukses imbuh Saiful
Kepala MAN 2 Kota Semarang H. Junaedi dalam wawacara dengan penulis waktu pencoblosan menjelaskan “ Pemilos ini merupakan bagian dari pembelajaran penting tentang demokrasi, siswa diajarkan bagaimana menjadi pemilih yang bijak, memahami proses demokrasi sejak dini, dan menghargai hak suara mereka. Dengan Pemilos ini, kami berharap mereka bisa belajar berdemokrasi secara langsung” Dengan pelaksanaan Pemilos yang sukses tanpa ekses, diharapkan OSIM MAN 2 Kota Semarang periode 2024-2025 dapat membawa berbagai program yang inovatif dan bermanfaat bagi seluruh siswa, serta semakin menumbuhkan semangat demokrasi di lingkungan madrasah (Ahmad Riyatno-bd)
Keterangan foto : Pemilos Pembelajaran Demokrasi di MAN 2 Kota Semarang