Kota Semarang (Humas) – Dalam rangka percepatan penurunan stunting tahun 2024, Pemerintah menyelenggarakan intervensi serentak melalui kegiatan penimbangan dan pengukuran balita, ibu hamil, dan calon pengantin (Catin) pada 3-5 Juni 2024, yang bertujuan untuk meningkatkan kunjungan cakupan sasaran ke posyandu dan layanan kesehatan serta bimbingan perkawinan bagi calon pengantin.
Guna mendukung program tersebut, Kementerian Agama melalui Kantor Urusan Agama (KUA), bekerjasama dengan Puskesmas setempat, menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) bagi Catin.
Sumari selaku Kasi Bimas Islam Kemenag Kota Semarang mengatakan, selama 3 hari ini, 3-5 Juni 2024, dirinya melakukan pemantauan pelaksanaan Bimwin mandiri pada KUA Kecamatan di wilayah kerjanya. “Alhamdulillah pada Selasa kemarin (04/06/2024), kegiatan Bimbingan Perkawinan dengan materi utama pencegahan kasus stunting di Kota Semarang telah dilaksanakan di KUA Kecamatan Genuk bekerjasama dengan Puskesmas setempat,” terangnya.
“Sedangkan di KUA Pedurungan, kegiatan serupa dilakukan selama tiga hari berturut-turut, 3-5 Juni 2024 di Masjid Al Hikmah yang berlokasi dekat dengan KUA,” sambungnya.
Selain itu, Sumari menginformasikan, kegiatan tersebut juga digelar pada hari ini (05/06/2024), di KUA Kec. Mijen dan KUA Kec. Semarang Barat.
“Semoga upaya ini bisa memberikan dampak yang signifikan terhadap pencegahan dan penurunan angka stunting di Kota Semarang,” ungkap Sumari.(Rozaq/Nba)