Class Meeting Emtessa (MTs Negeri 1 Kota Semarang) diadakan mulai hari Senin sampai hari Kamis tanggal 12 sampai dengan tanggal 15 Desember 2022. Acara dimulai jam 07.00 sampai jam jam 12.00 WIB. Lomba-lomba dalan Class Meeting antara lain kebersihan kelas, tartil, adzan, futsal, lari jarak jauh, karaoke, dan fashion show. Class Meeting diadakan selain untuk mengisi waktu setelah Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, juga untuk mempertemukan antar kelas agar tumbuh kreativitas peserta didik, mempererat persatuan dan kekompakan, untuk menngkatkan prestasi akademik maupun non akademik dalam bingkai sportivitas, dan memupuk kepedulian antar peserta didik.
Ada yang unik dari pelaksanaan Class Meeting Emtessa kali ini, yaitu kreativias peserta didik dalam merancang dan menampilkan busana fashion show. Dipromotori oleh Agus Prapto Sukoco sebagai guru Seni Budaya, ajang show busana yang disajikan terbuat dari barang bekas seperti koran belas, tas kresek, bekas kemasan minuman/ mie instann, dan lain-lain. “Syarat utama dalam fashion show ini adalah menampilkan busana dari bahan bekas. Penilaian terdiri dari kreativitas, penguasaan panggung, dan inner beauty (kecantikan),” ujar pak Kumis, panggilan akrab guru Seni Budaya tersebut.
Acara berjalan semarak dan meriah. Masing-masing Wali Kelas mendampingi dan mengawal putra-putrinya. Sorak-sorai dari para penonton yang terdiri dari guru,pegawai, dan peserta didik memenuhi halaman tengah Emtessa. Penonton dibuat senyum-senyum dan tertawa oleh aneka gaya dan mode dari anak-anak yang beraksi fashion show yang mewakili kelas masing-masing. Sejumlah 32 kelas semua terwakili tanpa kecuali.
Dewan juri fashion show yang terdiri dari Waka Kesiswaan dan Waka Humas (Hj. Rohmah Nuryati, dan Hj. Muta’allimah , pemutar musik dan MC oleh guru kesenian (Agus PS dan Agus Trisnoto). “Peserta fashion show bagus-bagus, ini mencerminkan kreativitas peserta didik yang luar biasa. Mereka ternyata memiliki bakat berkreasi yang perlu dikembangkan kelak dewasa,” kata Hj. Muta’allimah. “Betul, sehingga kami menilai rata-rata skornya sama karaena rata-rata berkreasi dengan baik bagi anak seusianya,” tambah Hj. Rohmah Nuryati.
Kepala Madrasah sangat antusias turut menyaksikan kreativitas peserta didik dalan fashion show tersebut. “Kreativitas anak membuktikan bahwa mereka mampu berimajinasi dan bahkan bisa menginspirasi. Terus berkreasi, anak-anak. Terima kasih buat wali kelas yang terus menyuport anak-anaknya dari persiapan sampai pelaksanaan lomba fashion show,” ucap H. Kasturi seraya menutup acara. (Humas Emessa)