Semarang – Rabu (26/4/2023), pengurus dan anggota DWP Kankemenag Kota Semarang bersilaturahmi bersama Ketua DWP, Dwi Yuliarti Mukhlis Abdillah.
Sore itu, nampak berduyun-duyun karyawati Kemenag Kota Semarang yang notabenenya selaku pengurus dan anggota DWP setempat, berjalan kaki menuju kediaman Ketua DWP Kankemenag Kota Semarang yang berlokasi di Jalan Abdurrahman Saleh.
Dwi Yuliarti nampak senang menerima kedatangan rombongan. Dengan ramah, ia pun menerima pengurus dan anggota DWP di ruang keluarga yang ditata sedemikian apik meskipun tidak terlalu besar.
Dalam kesempatan itu, Cholidah Hanum selaku Sekretaris I yang juga sekaligus Gara Zawa mewakili pengurus lainnya dan anggota DWP, menyampaikan permohonan maaf. “Kedatangan kami kesini dalam rangka bersilaturahmi dengan Ibu Ketua DWP. Mohon maaf pada Hari Raya kemarin kami tidak bisa sowan ke Purbalingga,” tutur Hanum.
Hal ini pun mendapat permakluman dari Dwi Yuliarti. “Saya memakluminya, karena memang kediaman kami yang cukup jauh dari Kota Semarang, dan panjenengan semua juga pasti punya banyak aktivitas kegiatan yang mengharuskan bersilaturahmi pula dengan keluarga. Yang penting, kita saling memaafkan,” ujarnya.
“Saya betul-betul senang, dan berterima kasih atas kerawuhan panjenengan semua, yang sudah meluangkan waktu untuk berkunjung ke gubuk kami. Mohon maaf apabila dalam penerimaan, banyak kekurangan,” lanjutnya.
Selain bersilaturahmi dengan Ketua DWP, pada kesempatan itu, dilaksanakan pula penyerahan cendera mata kepada Suyami, salah satu pengurus DWP Kankemenag Kota Semarang yang akan memasuki masa purna tugas per 1 Mei 2023.(Hanum/NBA)