Semarang-Suasana belajar bahasa inggris kelas X J, X B MAN Kota Semarang terasa berbeda setelah kedatangan volunteer asing asal Prancis yang bernama Enzo Goffa yang tergabung dalam Dejavato. Kedatangan relawan tersebut merupakan bagian dari kerja sama antara madrasah dengan Dejavato yang bergerak dalam pendidikan (1/2/2023)
Wakil kepala bidang hubungan masyarakat, Ahmad Riyatno yang di dampingi guru bahasa inggris Erni Wahyuni dan Afrian ketika Enzo mengajar di kelas menuturkan” Kerjasama pendidikan dengan Dejavato di utamakan pengajaran bahasa Inggris dengan harapan skill conversation anak-anak meningkat dan kedepan dapat berkomunikasi dengan baik dalam bahasa inggris “
Wakil kepala bidang kesiswaan fauzan menuturkan “ Madrasah akan terus berupaya agar volunteer yang mengajar bahasa inggris di madrasah dapat berganti-ganti dan dalam jangka yang lama “Suasana belajar di kelas sangat cair dan terjadi komunikasi dua arah walaupun bahasa anak-anak masih belepotan ketika bertanya kepada Enzo. Suasana belajar yang menyenangkan di kelas perlu di bangun dalam pelajaran bahasa inggris karena selama ini mapel bahasa inggris termasuk mapel yang tidak di sukai siswa, imbuh Fauzan
Secara terpisah Kepala MAN 2 Kota Semarang, H. Junaedi mengaku bangga dan mendukung penuh kerjasama madrasah yang di gagas bidang kesiswaan dalam pendidikan dengan Dejavato “ Sebagai kepala madrasah saya mendukung dan berterimakasih kepada Dejavato dalam peningkatan pendidikan khususnya dalam kegiatan belajar mengajar bahasa inggris di madrasah “ (Ahmad Riyatn-bd)
Relawan Asing Dari Prancis Enzo Boffa Mengajar di MAN 2 Kota Semarang