Semarang-Dalam rangka memperkuat komunikasi efektif dan kekeluargaan yang kuat di lingkungan luar sekitar MAN 2 Kota Semarang, madrasah melakukan pendekatan dengan masyarakat dengan mengundang warga dan tokoh masyarakat ke madrasah jika ada acara atau sebaliknya pihak madrasah mengutus guru, pegawai untuk mengikuti kegiatan yang di selenggarakan masyarakat. Salahsatu komunikasi yang baru saja dilakukan adalah mediasi dengan masyarakat karena ada warga yang akan membuka lahan parkir untuk siswa dengan kerjasama madrasah dan di luruskannya tembok pagar madrasah yang menjorok sehingga mengganggu pengguna jalan warga (5/6/2023)
Wakil kepala bidang hubungan masayarakat Ahmad Riyatno menjelaskan “ Pager mangkok luwih kuat tinimbange pager tembok adalah filosofi orang Jawa yang di artikan bukan dalam artian fisik namun arti kiasan yang artinya berbagi dan saling menjaga di antara orang-orang selingkungan dianggap sebagai sistem keamanan yang lebih baik daripada meninggikan atau memperbesar tembok pagar yang bersifat kebendaan “ Hantaran yang di berikan masyarakat tak hanya dari empat penjuru mata angin depan, belakang, kiri dan kanan madrasah namun meluas hingga lapis ke sekian ” Kalau madrasah konsisten melaksanakan pager mangkok maka akan aman,selamat dan terjaga dari gangguan apapun karena yang menjaga madrasah adalah masyarakat sekitar, tegas Ahmad
Wakil kepala bidang sarana dan prasarana , H. Sukat Abdul Muiz menjelaskan “ Program di luruskannya pagar tembok yang menjorok ke jalan yang berada di wilayah RT.03/02 yang mengganggu pengguna jalan adalah usulan dari tokoh masyarakat H. Masrikan dan pihak madrasah langsung merespon dengan cepat dan insyaallah hari ini selesai di kerjakan pagar dan pondasinya (6/6/2023)
Kepala MAN 2 Kota Semarang H. Junaedi menuturkan “ Madrasah akan terus membangun komunikasi dengan pemangku pemerintahan di wilayah Bangetayu kulon, Kecamatan Genuk agar madrasah bisa di milki bersama “ Kalau madrasah hebat dan berprestasi maka akan menjadi kebanggaan masyarakat juga, tegas H. Junaedi (Ahmad Riyatno-bd)
Tim Sarana dan Prasarana MAN 2 Kota Semarang Meluruskan Pager Tembok Yang Menjorok ke Jalan Yang Mengganggu Pengguna Jalan di RT.02/03 Bangetayu Kulon,Genuk ,Kota Semarang