Semarang – Selasa (9/5/2023), Kankemenag Kota Semarang menggelar Bimbingan Manasik Haji I Tingkat Kota Semarang Tahun 1444 H/2023 M di auditorium 2 Kampus 3 UIN Walisongo.
Dalam kegiatan itu, Fitriyanto, Kabid PHU Kanwil Kemenag Prov. Jateng menerangkan profil calon jamaah haji Jateng tahun 2023.
“Tahun ini insya Allah ada 30.377 jamaah haji yang akan diberangkatkan dari embarkasi Solo, dan 30%nya merupakan lansia,” terangnya.
“Selain itu, tahun ini ada pula kuota prioritas lansia sebanyak 1.519 orang. Dipilah by system, setelah diurutkan untuk kuota tersebut, usia tertua calon jamaah haji Jawa Tengah adalah 104 tahun dan termuda 84 tahun. Jadi, tahun ini, usia 75 tahun bagi calon jamaah haji Jawa Tengah masuk dalam kategori usia muda,” sambungnya yang disambut gelak tawa peserta bimbingan manasik haji.
Ia mengatakan, kondisi ini pun hampir sama bagi seluruh calon jamaah haji se-Indonesia, sehingga tagline haji tahun ini adalah Haji Ramah Lansia.
Meskipun demikian, Fitriyanto memberikan motivasi kepada calhaj, agar optimis mampu dalam melaksanakan rangkaian ibadah haji. “Tahun ini tidak ada pendamping bagi lansia, karena kalau jamaah lansia didampingi, maka bisa jadi kuota jamaah haji dihabiskan oleh pendamping, kasihan calon jamaah lansia lainnya,” ujarnya.
“Panjenengan semua adalah tamu Allah, pasti Gusti Allah akan mengurusi, jangan khawatir, pasti bisa,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Fitriyanto menjelaskan syarat kuota prioritas lansia.(NBA)