Semarang, Selasa (9/8/2022) Cholidah Hanum selaku Sekretaris Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang menginformasikan pelaksanaan tes Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) dan Pemeriksaan Payudara Klinis (SADANIS) akan dilaksanakan secara serentak se-Indonesia pada Rabu (10/8/2022). Hal ini ia bagikan melalui whatsapp group.
Ia menuturkan, peserta dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Prov. Jateng, Kankemenag Kota Semarang dan Balai Diklat Keagamaan (BDK) Semarang, akan dilaksanakan di Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Semarang. “Sesuai undangan yang telah dibagikan dari DWP Kanwil Kemenag Prov. Jateng, besok kegiatan akan dimulai pada pukul 08.00 WIB. Peserta diimbau mengenakan kaos putih, berkerudung pink bagi yang berhijab, dan sebaiknya menggunakan bawahan rok untuk memudahkan pelaksanaan pemeriksaan,” tutur Hanum.
“Sebelum dilakukan pemeriksaan, peserta akan mengikuti kegiatan seremonial dan edukasi terlebih dahulu dari Tim Medis,” imbuhnya.
Reni Nofiastuti selaku koordinator peserta tes IVA dan SADANIS dari DWP Kankemenag Kota Semarang, dalam kesempatan tersebut menerangkan bahwa ada 44 peserta dari satkernya yang akan mengikuti pemeriksaan dimaksud.
Reni pun terus melakukan updating data peserta, dikarenakan ada beberapa calon peserta yang batal mengikuti karena ada tugas kedinasan yang tidak bisa ditinggalkan, atau karena halangan lainnya. “Ada yang batal karena udzur, ada pula tambahan peserta. Berikut kami sampaikan data terbaru peserta tes IVA dan SADANIS dari Kankemenag Kota Semarang,” terang Reni.
Sebagaimana diketahui bersama, kegiatan pemeriksaan tes IVA dan SADANIS gratis tersebut merupakan salah satu program DWP Kemenag RI dalam rangka percepatan deteksi dini dan pencegahan terhadap penyakit yang menjadi penyebab angka tertinggi kematian wanita di Indonesia.(NBA)