
Kota Semarang (Humas) – Pangkalan MI Taufiqiyah memborong 12 piala dalam Kegiatan lomba Asshodiqiyah Scout Competition (ASC) Pramuka Penggalang SD/MI/SMP/MTs sederajat Tingkat Kota Semarang yang berlangsung di Komplek Ponpes Asshodiqiyah, Jl. Sawah Besar Timur No.99 Kaligawe Gayamsari, Sabtu (17/5/2025).
Siti Aropah AR selaku Kepala Madrasah mengungkapkan, prestasi yang diraih oleh pangkalan MI Taufiqiyah dalam event Lomba ASC melalui proses perjuangan dan komitmen yang luar biasa. “Kami menyadari, Pramuka merupakan salah satu esktrakulikuler di madrasah yang dapat mengembangkan bakat dan minat siswa, sehingga anak-anak kami dampingi sedemikian rupa dalam berlatih dan mengasah kemampuannya agar tidak hanya menyalurkan bakat mereka tetapi bagaimana bisa melahirkan berprestasi,” tuturnya.
“Alhamdulillah pada ajang ASC, Pangkalan MI Taufiqiyah yang mengirimkan 4 tim penggalang dapat meraih beberapa kejuaraan,” sambungnya.
Kejuaran dimaksud yakni, Juara 3 Lomba Cerdas Tangkas Pramuka (LCTP) dan Sandi Putra, Juara 3 Vlog (Tim B Pangkalan), Juara 2 Morse Putri, Juara 3 Favorite (Pangkalan), Juara 3 Pionering Putri, Juara 1 Best Suppoter, Juara 2 Tim Putra, Juara 2 Morse Putra, Juara Pionering Putra, Juara 3 LCTP dan Sandi Putri, Juara Tergiat 3 Putra, Juara Tergiat 2 Putri.
Selaku Kepala MI Taufiqiyah, Siti Aropah juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh stake holder yang telah memberikan dukungan. “Terima kasih kepada semua pihak, baik pembina, guru, orangtua siswa, maupun alumni MI Taufiqiyah yang sangat luar biasa dalam mendampingi dan memberikan support terbaiknya,” ujarnya.
Salah satu peserta lomba mengungkapkan, keterbatasan waktu latihan tidak menyurutkan semangat mereka untuk terus berlatih. Ia berharap, semangat dan prestasi ini mampu menginspirasi rekan-rekannya. “Usaha didukung doa, tidak mengkhianati hasil. Semoga prestasi ini menjadi pemantik positif pada event lomba selanjutnya, serta memberikan inspirasi bagi siswa MI Taufiqiyah yang lain,” ucap Brawijaya Saila Lubna Azzalia.
Ia mengatakan, event tersebut merupakan pengalaman pertama baginya dalam lomba kepramukaan yang sangat mengharukan, menyenangkan, dan sebagai sarana baginya dalam melatih siswa menjadi pribadi yang mandiri, disiplin dan bisa bekerja sama.
“Saya berharap, lomba Pramuka ini kedepannya menjadi lebih baik dan semakin banyak peserta yang mengikuti. Terima Kasih ASC 2025,” pungkasnya.(Aguswahid/Nba)