
Kota Semarang (Humas) – Kakankemenag Kota Semarang, Muhtasit didampingi Kasi PD. Pontren menghadiri Kegiatan Pemantapan Ideologi Pancasila, Rabu (12/2/2025).
Bertempat di Pondok Pesantren Islam Baitussalam, Jl. Krajan Utara No. 14, Kel. Wonolopo, Kec. Mijen, Kota Semarang, kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Kepala Kesbangpol Kota Semarang Joko Hartono, Direktur Pencegahan Densus 88 RI AKBP Goentoro Wisnu TJ, Pimpinan Ponpes Baitussalam K.H. Musthofa, Komandan Kodim 0733 diwakili Kasi Intel Kapten Jamal Al Tariq, dan Kapolrestabes diwakili Kasad Binmas AKBP Anna Maria.
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya menata ketahanan nasional yang harmonis, sehingga dapat mengembalikan karakter bangsa Indonesia di tengah gempuran era modernisasi saat ini yang terjadi di Kota Semarang.
Joko Hartono menegaskan, kegiatan ini bertujuan agar Pesantren di Kota Semarang juga memiliki andil besar terhadap penguatan ideologi Pancasila kepada para santrinya. “Kota Semarang merupakan salah satu kota di Jawa Tengah, yang memiliki banyak pesantren, oleh sebab itu pesantren wajib memberikan pengetahuan serta mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila,” tuturnya.
Dalam sambutannya, Muhtasit mengajak para Pengasuh Ponpes untuk tetap memegang teguh ideologi Pancasila. “Sebagai orang yang memiliki pengaruh besar terhadap pesantren yang diasuh, mari kita bersama–sama menjaga stabilitas bangsa dengan selalu menerapkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” pesannya.
“Ini merupakan tanggung jawab bersama dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, membentuk masyarakat yang religius, menjunjung kebhinekaan, demokratis dan bermartabat, memajukan peradaban, serta mewujudkan keadilan sosial,” pungkasnya.(Umi/Faiq/Nba)