Kota Semarang (Humas) – Menyadari pentingnya pendidikan agama melalui pembiasaan, SD Islam Darul Huda Kota Semarang secara rutin mengadakan acara pembacaan maulid diba’i disetiap Jumat minggu pertama dan ketiga. Begitu pun pada Jumat (18/10/2024).
Kepada H.M. Faojin selaku Pengawas PAI Kemenag Kota Semarang yang berkunjung ke SD Islam Darul Huda, Kepala Sekolah menerangkan, pembiasaan ini dalam rangka menanamkan rasa kecintaan peserta didik kepada panutan mereka, Nabi Muhammad SAW. “Sebagai umat Islam, tentu kita berharap syafa’at Nabi Muhammad SAW nantinya. Untuk itu, kita harus mengenal dan mencintai Beliau terlebih dahulu agar bisa mendapatkan syafa’atnya. Oleh karenanya, secara rutin berkala, kami mengajak siswa-siswi untuk bersholawat, yang kami laksanakan pada Jumat minggu pertama dan ketiga setiap bulan,” terang Kepala Sekolah.
Menurutnya, kegiatan maulid diba’i juga menjadi sarana mengasah keterampilan peserta didik dalam memainkan alat musik ritmis, rebana. “Maulid diba’i diiringi dengan rebana, sehingga tidak hanya menumbuhkan rasa cinta kepada Rasulullah SAW, kegiatan ini juga bertujuan agar mereka semakin mahir dalam memainkan rebana,” ujar Kepala Sekolah.
H.M. Faojin menyambut baik inisiasi SD Islam Darul Huda. Ia mendukung harapan sekolah dalam upaya pembentukan karakter peserta didik yang religius. “Dengan banyak bersholawat, hati menjadi tenang, damai, sehingga insya Allah akan menambah keimanan anak-nak kepada Allah SWT,” ungkapnya.(Noname/Nba)