Kota Semarang (Humas) – Syafi’atun dan Eko Saraswati, Pengurus Bidang Sosbud DWP Kemenag Kota Semarang, mengikuti Pengajian Majelis Taklim yang diselenggarakan oleh DWP Kota Semarang di Ruang Komisi A-B Gd. Moch. Ikhsan Lt. 8, Jl. Pemuda No. 148 Semarang, Juamt (18/10/2024).
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan UP DWP se-Kota Semarang. Pengajian dibuka secara langsung oleh Ketua DWP Kota Semarang, Dwi Sunaryani Mukhamad Khadik, yang baru saja dilantik beberapa hari yang lalu.
Hadir Habib Ali Ridho, memberikan pencerahan kepada peserta pengajia, tentang bagaimana sudut pandang Islam dalam mendidik dan mendampingi anak di masa remaja.
Selepas mengikuti pengajian, Syafi’atun mengungkapkan, pentingnya duduk bersama mengikuti majelis ilmu guna mendapatkan hidayah/petunjuk, yang berguna untuk meningkatkan kualitas ibadah, sehingga bisa menjadi bekal kelak di akhirat. “Ilmu sebagai bekal untuk mengiringi kehidupan kita sehari-hari, sehingga bisa menambah kualitas ibadah kita,” ujarnya.
“Tadi disampaikan oleh Habib Ali Ridho, jika pendidik terbaik yang bisa membuat anak-anaknya bisa berbakti dan mencintai orang tuanya adalah Nabi Muhammad SAW. Oleh karenanya, agama mengajarkan kepada kita untuk meneladani Rasulullah SAW dalam mendidik dan mendampingi anak-anak kita,” lanjutnya.
Eko Saraswati menambahkan, ada 3 hal yang perlu diperhatikan dalam mendidik anak. “Kenalkan mereka melalui bacaan sejarah Rasulullah SAW, kisah-kisahnya, sehingga mereka mengenal siapa itu Nabi Muhammad SAW yang merupakan panutan umat Islam, yang kelak akan memberikan syafa’atnya kepada kita,” tuturnya.
“Setelah mereka mengenal, ajak anak-anak kita untuk mencintai Nabi Muhammad SAW dan keluarganya. Dan yang terakhir, didiklah mereka dengan ilmu agama yaitu, Alquran, sholawat, ibadah, dan muamalah,” sambungnya.(Sofi/Faiq/Nba)