Semarang – Ketua DWP Kankemenag Kota Semarang mengikuti sosialisasi program Kemenag Pusat, Kusemai, yang diselenggarakan oleh DWP Kanwil Kemenag Prov. Jateng di Agro Wisata Amanah Kab. Karanganyar, Sabtu (26/8/2023).
Kegiatan ini diikuti oleh Ketua DWP Kankemenag Kabupaten/Kota se-Jateng.
Menurut Sri Astutik, sosialisasi diselenggarakan dengan tujuan menandaskan peran DWP sebagai istri ASN Kemenag dalam upaya mencegah terjadinya tindak pidana korupsi di lingkungan Kementerian Agama. “Kusemai merupakan program yang diinisiasi oleh Kementerian Agama dalam upaya mewujudkan reformasi birokrasi, institusi yang bersih dan melayani, terbebas dari korupsi,” tuturnya kepada penulis, di sela-sela aktivitasnya mengikuti sosialisasi.
“Ibu Ketua DWP Kanwil Kemenag Prov. Jateng menandaskan, DWP Memiliki peran penting agar para ASN di lingkungan Kementerian Agama menjauhi sikap koruptif. Beliau mengajak kepada DWP se-Kanwil Prov. Jateng untuk bersama-sama membangun ekosistem budaya antikorupsi dari mulai lingkup terkecil yaitu keluarga, karena keluarga merupakan ujung tombaknya,” imbuhnya.
“Menurut Beliau, untuk mewujudkan birokrasi yang bersih diperlukan kerjasama. Oleh karenanya, Beliau mengajak kami untuk bergerak bersama,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Sri Astutik menerangkan kepanjangan dari Kusemai. “Kusemai merupakan kepanjangan dari Kutanamkan Sembilan Nilai. Sembilan nilai dimaksud yaitu, jujur, mandiri, tanggung jawab, berani, sederhana, peduli, disiplin, adil, dan kerja keras,” terangnya.
“Sembilan nilai ini jika kita tanamkan sejak dini di keluarga kita akan memberikan efek tidak hanya sesaat tetapi untuk jangka panjang, bahkan masa depan generasi penerus kita,” pungkasnya.(NBA)