Semarang- Dr. Kartini, Kasie Kurikulum dan Evaluasi Subdirektorat Kurikulum dan Evaluasi Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan Madrasah Dirjen Pendis Kementerian Agama RI melaksanakan monitoring di MAN 2 Kota Semarang. Monitoring di laksanakan di ruang kepala madrasah dengan menanyakan problem yang terjadi kepada kepala tata usaha dan tiga wakil kepala bidang yaitu akademik, kesiswaan dan hubungan masyarakat setelah monitoring selesai di lanjutkan dengan motivasi di ruang guru (22/7/2023)
Wakil kepala bidang hubungan masyarakat, Ahmad Riyatno menuturkan “ Dr. Kartini selain menanyakan seputar problem yang di hadapi madrasah dan cara menanganinya juga memberikan motivasi yang luar biasa, salah satu nasehatnya adalah jika semua guru bisa membaca kasyf atau tirai kegaiban di dada siswa dan mengetahui kelak siswa akan menjadi apa, maka guru akan mengajar dengan sungguh-sungguh “ Contoh nya siswa yang bernama Andi terbuka kasyf dan tertulis di dadanya menjadi Presiden, Mario tertulis di dadanya Gubernur, Dandi tertulis di dadanya menjadi Menteri. Namun kenyataannya masih banyak guru kurang sadar dan kurang mempunyai motivasi tinggi sehingga mengajarnya di kelas biasa-biasa saja, tegas Ahmad
Wakil kepala bidang kesiswaan, Fauzan menuturkan “ Dr. Kartini dengan gaya bicaranya yang ceplas-ceplos membuat suasana cair dalam monitoring dan beliau juga berpesan kepada para wakil kepala bidang yang ingin meneruskan kuiah S. 2 dan S 3 akan di berikan rekomendasi untuk mendapatkan beasiswa”
Kepala MAN 2 Kota Semarang H. Junaedi merasa senang dengan kedatangan Dr. Kartini, semoga dapat memantik motivasi guru dan pegawai agar lebih semangat dalam melayani siswa sehingga percepatan prestasi madrasah akan segera di capai (Ahmad Riyatno-bd)
Dr. Kartini, Kasie Kurikulum dan Evaluasi Subdirektorat Kurikulum dan Evaluasi Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan Madrasah Dirjen Pendis Kementerian Agama RI melaksanakan monitoring dan Motivasi di MAN 2 Kota Semarang.