Semarang, Kementerian Agama (Kemenag) Kota Semarang menjalin kerjasama dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang seperti, ijin riset, mahasiswa Pelaksanaan Praktik Lapangan (PPL) baik yang penempatannya di kantor, KUA, maupun di madrasah, dan beberapa kerjasama lainnya.
Selasa (22/11/2022), di ruang kerjanya, Dintha Muhammad Kurnia selaku Analis Humas dan Protokol Kankemenag Kota Semarang, menerima kunjungan dari Riski Wahyu Febriana, mahasiswa Jurusan Dakwah, Fakultas Dakwah dan komunikasi (FDK) UIN Walisongo.
Kunjungan Riski bukan tanpa alasan, sebelumnya ia telah berkirim surat kepada Kepala Kankemenag Kota Semarang untuk mengajukan permohonan ijin riset atas skripsi yang sedang disusunnya, dengan judul Strategi Pemimpin dalam Mewujudkan Kinerja Pegawai di Kankemenag Kota Semarang.
Adapun metode yang dilakukannya melalui penggalian dan wawancara kepada beberapa pihak terkait diantaranya, Kepala Kantor, Kasubbag TU, Kepala Seksi (Kasi)/Penyelenggara (Gara), dan beberapa pegawai.
Dintha yang sebelumnya telah menerima disposisi dari pimpinan untuk menindaklanjuti permohonan tersebut pun menyusun jadwal kegiatan dimaksud.
Hari ini, Selasa (22/11/2022), Dintha menjadwalkan kegiatan wawancara dengan Kasubbag TU. Didampingi Humas, Riski pun melakukan wawancara singkat kepada Rachmad Pamudji. Ada beberapa pertanyaan yang diajukannya seperti, model kepemimpinan Kepala Kantor, bagaimana kualitas kinerja pegawai di lingkungan setempat, faktor-faktor aya saja yang mempengaruhi kinerja pegawai di Kankemenag Kota Semarang, startegi dan program apa yang telah dilakukan Kepala Kantor dalam upaya peningkatakan kinerja pegawai, ada atau tidak pemberian apresiasi kepada pegawai yang berkinerja dengan baik, serta harapan dari penerapan strategi dan program tersebut.
Pamudji selaku Kasubbag TU mengapresiasi maksud dan tujuan dari Riski, dan menjawab setiap pertanyaan dengan jelas dan lugas. “Kami mohon, nanti setelah selesai melaksanakan tugas, kami diberi kopi hasilnya, termasuk juga pada saat sudah selesai menyusun skripsi, tolong kami juga diberikan arsipnya,” tandasnya.
“Sehingga hasil dari riset ini bisa memberikan kemanfaatan bagi UIN Walisongo dan Kankemenag Kota Semarang,” imbuhnya.(Dintha/NBA)