Semarang-MAN 2 Kota Semarang Menyelenggarakan latihan rebana kembali setelah lama vakum karena pandemi covid-19. Latihan intensif di laksanakan di aula madrasah dua kali dalam seminggu dengan bimbingan dari guru dan mahasiswa PPL FITK UIN Walisongo Semarang (20/9/2022)
Wakil kepala bidang hubungan masyarakat, Ahmad Riyatno menuturkan “ an-Najah awalnya adalah grub rebana modern madrasah yang sempat moncer prestasinya di tahun 2016 hingga tahun 2018 dan sering mejadi juara di beberapa event lomba rebana di tingkat lokal, regional hingga nasional” Sebelum pandemi covid-19 sering di tanggap dalam berbagai hajatan di masyarakat. Sekarang grub ini memulai latihan lagi dengan anggota baru dan semoga kedepan prestasinya menjadi moncer lagi di tahun 2022 tentu dengan latihan keras dan disiplin tinggi, imbuh Ahmad
Wakil kepala bidang kesiswaan, Fauzan menjelaskan “ Eskul Rebana tergabung dalam satu koordinator bidang musik “ Latihan rebana di lakukan untuk melatih kemampuan menabuh alat dan menyamakan intonasi dengan vokal sehingga serasi. Sebagai warga madrasah melantunkan shalawat itu amatlah penting karena sangat bermanfaat bagi pribadi, masyarakat serta membuat lebih dekat dengan Allah swt dan Rasul, tentu dengan seringnya bershalawat akan membangun karakter anak yang mencintai kesenian islam(Ahmad Riyatno-bd)
Grub Rebana an-Najah MAN 2 Kota Semarang Berlatih di Aula Dalam Rangka Melestarikan Budaya Islam