Humas- MAN 2 Kota Semarang di tahun pelajaran baru 2024/2025 membenahi lingkungan madrasah salahsatunya adalah tamanisasi dengan tujuan madrasah akan terasa lebih nyaman dan asri. Taman-taman yang sudah ada di tata dan manfaatkan semaksimal mungkin dengan penambahan tanaman baru (23/7/2024)
Wakil kepala bidang hubungan masyarakat, Ahmad Riyatno menjelaskan “Taman bunga yang sudah indah di depan kelas di benahi lagi dengan menambah tanaman baru yang lebih segar dan hijau agar siswa betah di madrasah, nyaman belajar dan suasana madrasah menjadi adem sehingga siswa betah belajar apalagi di tiap kelas sudah ada ac nya “
Wakil kepala bidang sarana dan prasarana H. Sukat Abdul Muiz menjelaskan “Terpenuhinya sarana prasarana untuk menduung pembelajaran seperti ruang kelas, perpustakaan, masjid, sarana olah raga, toilet sangat penting namun faktor lingkungan juga penting untuk menunjang proses pembelajaran “Lingkungan madrasah yang nyaman dan asri akan memiliki daya tarik bagi semua siswa,guru, pegawai yang berada di madrasah tegas H. Sukat
Kepala MAN 2 Kota Semarang H. Junaedi menyambut baik peremajaan taman yang sudah ada dan berharap setelah taman di buat maksimal selesai, di harap semua siswa yang berjumlah 1300 merawat dan memelihara tanaman yang ada sehingga akan menumbuhkan rasa cinta dan peduli terhadap lingkungan terutama pada tanaman serta menumbuhkan rasa keindahan dan kebersihan lingkungan bagi para siswa (Ahmad Riyatno-bd)
Keterangan : Tamanisasi MAN 2 Kota Semarang Agar Madrasah Lebih Nyaman dan Asri