Kota Semarang (Humas) – Jumat (22/03/2024), Gara Zawa Kankemenag Kota Semarang didampingi jajarannya berkoordinasi dengan Pelaksana Baznas Kota Semarang. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Kerja Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kota Semarang.
Selain itu, hadir pula perwakilan muzakki Kankemenag Kota Semarang.
Dalam kesempatan itu, Cholidah Hanum selaku Gara Zawa dan sekaligus Ketua UPZ Kemenag Kota Semarang menyampaikan, di hari itu, dalam rangka Festival Ramadan 1445 H/2024 M, UPZ Kemenag Kota Semarang akan membagikan 100 paket sembako kepada para mustahik di lingkungan kantor setempat dan masyarakat sekitar kantor.
“Pada Festival Ramadan tahun ini, Kementerian Agama akan membagikan 1 juta paket sembako, yang dipusatkan di Audiotoirum HM. Rasjidi Jakarta, Kanwil Kemenag Provinsi, dan Kankemenag Kab/Kota se-Indonesia. Penyerahan dilakukan secara serentak se-Indonesia. Kemenag Kota Semarang sendiri mendapat alokasi 500 paket sembako, 100 paket kami tasarufkan di hari ini di aula kantor secara simbolis kepada 30 mustahik, sedangkan 400 lainnya diserahkan melalui madrasah negeri,” terang Hanum.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut juga bekerjasama dengan Baznas dan LAZ Kota Semarang.
Pelaksana Baznas Kota Semarang menyampaikan apresiasi, dan mendoakan agar kegiatan berjalan dengan lancar, serta membawa keberkahan bagi semua.(Nba)