Kota Semarang (Humas) – Menjelang maghrib, Sri Astutik Nurul Hidayah Ahmad Farid selaku Ketua DWP Kemenag Kota Semarang, bersama rombongan Pengurus DWP Kota Semarang, menuju ke salah satu masjid yang sedang viral di Indonesia, yakni Masjid Raya Al Jabbar, Bandung, Minggu (25/02/2024).
Sri Astutik menuturkan, selain untuk melaksanakan salat maghrib, tujuan rombongan juga melakukan wisata religi.
Ia mengungkapkan, selain sebagai tempat beribadah, Masjid Al Jabbar juga mempunyai fungsi edukasi, wisata, dan sosial, serta memiliki desain yang ramah lansia dan disabilitas.
Sri Astutik sangat kagum akan bangunan masjid yang begitu megah dan artistik itu. “Masjid Raya Al Jabbar memang layak dinobatkan sebagai salah satu masjid termegah di Indonesia. Desainnya yang unik, perpaduan antara gaya arsitektur Timur Tengah dan Utsamniyah in, konon didesain oleh Bapak Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jawa Barat,” tuturnya.
“Memiliki 27 pintu, sebagai simbol 27 kabupaten /kota yang ada di Jawa Barat. Bangunan ruang masjid sangat luas, tetapi tanpa tiang tengah, sehingga terlihat sangat lapang,” imbuhnya.
Selepas melaksanakan salat maghrib berjamaah, mereka pun berkeliling masjid, untuk melihat keindahan dan bagian-bagian dari masjid. “Ada museum dan juga taman-taman tematik,” terangnya.
Sri Astutik menginformasikan, masjid ini dikelilingi danau buatan, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan air warga Bandung.(Nba)