Semarang – Rabu (14/6/2023), Farida Yuliastuti selaku Wakil Ketua DWP Kankemenag Kota Semarang menghadiri acara Akhirussanah dan Pentas Seni RA Perwanida 04 yang berlokasi di Kecamatan Tembalang.
Dalam kesempatan itu, ia hadir didampingi Pengawas Madrasah dan Penyuluh Agama Islam Fungsional Kecamatan Tembalang.
Kehadirannya disambut ramah oleh Sriyati selaku Plt. Kepala RA Perwanida 04 beserta jajarannya. “Matur nuwun, alhamdulillah Bu Ida kerso rawuh di RA kami, yang lokasinya cukup jauh dari Kantor Kemenag,” sapa Sriyati.
Mewakili Ketua DWP Kemenag Kota Semarang, Farida menyampaikan apresiasi kepada RA Perwanida 04 yang telah sukses menggelar Akhirussanah dan Pentas Seni. “Ibu Ketua menyampaikan permohonan maaf belum bisa hadir disini. Beliau menitipkan pesan, terima kasih kepada Kepala dan Guru-Guru RA Perwanida 04 yang telah dengan sabar dan ikhlas mendedikasikan diri untuk mengajar anak-anak tentang kesenian, keterampilan, dan juga akhlak yang mulia,” tutur Farida.
“Semoga anak-anak RA Perwanida 04 menjadi anak-anak yang tidka hanya cerdas dan terampil, tetapi juga berkahlakul karimah, sholeh-sholehah, dan membanggakan orang tua,” imbuhnya.
“Selamat untuk RA Perwanida 04, semoga pengabdian panjenengan semua dicatat sebagai amal ibadah, dan menjadi amal jariyah. Amin,” pungkasnya.
Tak melewatkan momen kebersamaan, mereka pun berfoto bersama beserta peserta didik RA Perwanida 04.(NBA)